Tomoni, Dalam rangka meningkatkan kompetensi Guru dalam kemampuan berbahasa, dan juga sebagai prasarat bagi sekolah Pusat Keunggulan (SMK PK), maka SMK Negeri 2 Luwu Timur Melaksanakan kegiatan UKBI dilaksanakan pada tanggal 30 Oktober 2024 jam: 09.00 sd 12.00 Lokasi di LAB Komputer Akuntansi SMKN 2 Luwu Timur. Yang diikuti 15 guru. UKBI adalah singkatan dari Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia, yaitu tes untuk mengukur kemampuan berbahasa Indonesia seseorang, baik secara lisan maupun tulisan.
UKBI adalah sarana uji untuk mengukur tingkat kemahiran seseorang dalam berbahasa Indonesia, baik lisan maupun tulis. UKBI terdiri atas lima seksi, yaitu Seksi I Mendengarkan, Seksi II Merespons Kaidah, dan Seksi III Membaca, Seksi IV Menulis, dan Seksi V Berbicara yang dilaksanakan secara daring.
Daftar nama-nama Guru yang mengikuti UKBI;
1. Abd. Rifai Murdiansyah, S.Pt
2. Irmawati Rasyid, S.Pd., M.Pd., Gr
3. Fitrianti Puspito, S.Pd
4. Sanjaya Sandana, S.Pd., M.Pd
5. Nuryanti, S.Kom
6. Zulfikar Muchtar, S.Kom
7. Idarwati syam, S.Ag
8. Umi Syamsiah, S.Pd., M.Pd
9. Nurkhaerani Jasman, S.Pd
10. Rosita Parantean, S.Kom
11. Junaid Kadir, S.Pd
12. Berlin Lapatasi, S.Kom
13. Greis Sensiana, S.Kom
14. Isbah Palutean, S.P
15. Irham, S.Kom
Menurut laman resmi UKBI Kemdikbud, sertifikat Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia atau UKBI dapat digunakan untuk:
1. mengukur kemahiran berbahasa Indonesia WNA yang sedang mengikuti program BIPA
2. menjadi syarat pendamping kelulusan mahasiswa pada jenjang S1, S2, dan S3
3. syarat untuk menempati posisi tertentu di sebuah institusi, misalnya bank dan kantor berita
4. syarat kelulusan dalam ujian seleksi CPNS
Tujuan dari Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia atau UKBI adalah menilai soft skill kebahasaanmu dari empat aspek, yaitu mendengarkan, membaca, menulis, dan berbicara.
Predikat Penilaian
Berikut predikat penilaian Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI) berdasarkan total nilai peserta.
1. Istimewa: 725—800
2. Sangat Unggul: 641—724
3. Unggul : 578—640
4. Madya: 482—577
5. Semenjana: 405—481
6. Marjinal: 326—404
7. Terbatas: 251—325
Foto-Foto Kegiatan
Beri Komentar